MOBIL KLINIK INDOSAT OOREDOO BANTU PERCEPATAN VAKSINASI HINGGA 200 PER HARI

oleh Agu 4, 2021Portofolio

MOBIL KLINIK INDOSAT OOREDOO BANTU PERCEPATAN VAKSINASI HINGGA 200 PER HARI

MITRA:

Indosat Ooredoo

INDUSTRI:

Penyedia jasa telekomunikasi dan jaringan telekomunikasi

TUJUAN:

Mobil klinik vaksinasi covid-19 Indosat Ooredoo bersama Filantra bertujuan untuk memberikan layanan vaksinasi Covid-19 gratis bagi lansia dan pralansia di Jakarta Pusat

TANTANGAN:

Masih banyak masyarakat lansia dan pra lansia yang belum mendapatkan vaksinasi Covid-19

SOLUSI:

JAKARTA. Selama bulan Juli 2021 Mobil Klinik Indosat Ooredoo bekerjasama dengan Filantra masih terus membantu melaksanakan vaksinasi kepada masyarakat umum, lansia dan pranlansia di Kota Surakarta dalam upaya mewujudkan kekebalan komunal.

Pada kesempatan kali ini, Rabu, 28 Juli 2021 Bertempat di Kantor Kelurahan Kebon Melati, Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat, pada pukul 07.00 hingga 13.00 berlangsung vaksinasi masal dengan menargetkan 500 orang perharinya selama tiga hari kedepan.
Jenis vaksin yang diberikan yakni vaksin Sinovac.

Antusias masyarakat Kebon Melati sangat tinggi, hal ini dapat dilihat dari warga yang sudah mengantri di halaman Kantor Kelurahan Kebon Melati bahkan sebelum mobil klinik hadir di lokasi.

“Semoga langkah ini sebagai salah satu ikhtiar kita untuk memutus mata rantai Covid-19” Ujar Bapak Dhany Sukma selaku Wali Kota Administrasi Jakarta Pusat

Selama 3 hari kesepan Mobil Klinik Indosat akan terus melayani warga Tanah Abang, Jakarta Pusat dalam mendapatkan pelayanan vaksinasi Covid-19.