PROGRAM DESA SEJAHTERA ASTRA DI DESA MEKARWANGI ANGKAT PETANI LOKAL LEBIH BERDAYA

oleh Okt 1, 2021Portofolio

PROGRAM DESA SEJAHTERA ASTRA DI DESA MEKARWANGI ANGKAT PETANI LOKAL LEBIH BERDAYA

MITRA:
ASTRA INTERNASIONAL

INDUSTRI:
Industri Otomotif

TUJUAN:
Memberdayakan petani binaan di Desa Mekarwangi, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

TANTANGAN:
Dibutuhkannya pengembangan usaha dalam bidang pertanian, peternakan dan usaha kecil.

SOLUSI:
JAKARTA. Melalui program Desa Sejahtera Astra, di desa Mekarwangi, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat telah berhasil mengangkat petani binaan menjadi lebih berdaya pada Kamis (23/9/21).

Hal ini disampaikan Pak Aep Saepudin, Fasilitator DSA Mekarwangi, yang sejak tahun 2019 mendampingi binaan Astra dalam bidang pemberdayaan masyarakat. Program ini bergerak dibidang pertanian, peternakan dan usaha kecil.

Melalui pelatihan, pendampingan yang secara rutin dan dilakukan sepenuh hati kepada para member, kini telah memberikan dampak nyata. Dampak yang dirasakan oleh para member diantaranya adalah peningkatan omzet usaha para binaan.

Salah satunya seperti yang disampaikan Pak Dadan (44 tahun), warga RT 4 RW 1, kp Sukamulya, Desa Mekarwangi, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat. Beliau menyampaikan bahwa usaha pertanian mereka semakin baik dan berkembang, karena Pak Aep selain sebagai fasilitator, juga membimbing secara teknis budidaya, dan juga memberikan bantuan seperti pompa sprayer, bantuan pupuk, pelatihan rutin dan lainnya. Dampaknya terlihat dengan semakin baiknya budidaya para petani binaan di kelompok tani Bina Makmur bersama ini.

Selain di bidang pertanian, Pak Aep Saepudin juga membina dan membimbing di bidang peternakan kelinci. Berkat bimbingannya saat ini warga Desa Mekarwangi sudah bisa ekspor kelinci ke Pakistan dan negara tujuan ekspor lainya secara rutin.

“Semoga lewat program DSA ini masyarakat semakin maju, berdaya dan sejahtera,” ucap Pak Aep Saepudin, selaku fasilitator Desa Mekarwangi.